bt_bb_section_bottom_section_coverage_image

Bersih dan Aman, Ini 4 Cara Memandikan Kelinci yang Wajib Kamu Ketahui! 

February 22, 2022by Galih Primananda0

Hewanians, untuk menjaga kelinci selalu sehat, tentu kita perlu menjaga agar mereka selalu bersih. Nah, salah satu caranya adalah dengan memandikannya, Apakah kamu sudah tahu bagaimana cara memandikan kelinci yang benar?

Buat kamu yang belum tahu, panduan di bawah ini akan membantu kamu dalam memandikan kelinci. Berikut ini 4 cara memandikan kelinci dengan benar:

Apakah Kelinci Perlu Mandi?

Sebenarnya, kelinci termasuk salah satu hewan yang rajin membersihkan diri loh. Artinya, kamu tidak perlu memandikan hewan berkuping panjang ini secara rutin.

Selain itu, kelinci juga bukanlah penggemar berat air. Hal ini karena mereka punya bulu yang cukup lebat dan perlu banyak waktu untuk dikeringkan setelah terkena air. 

Meski begitu, kamu tetap perlu memandikan kelinci seandainya bulu kelinci kamu benar-benar kotor. Hal ini berguna untuk mencegah kelinci terkena penyakit serta infeksi akibat kebersihan yang tidak terjaga.

Berikut ini beberapa situasi yang membuat kelinci harus dimandikan:

  • Kelinci obesitas yang membuat mereka sulit membersihkan diri sendiri.
  • Kelinci yang sedang terkena masalah gigi dan radang sendi. Dua kondisi ini bisa membuat mereka sulit untuk membersihkan bulunya sendiri.
  • Ketika kelinci kamu benar-benar kotor atau baru saja bermain di lumpur yang membuat bulu mereka sangat kotor.
  • Kelinci yang terkena infeksi kutu.

Nah, jika kelinci kamu mengalami situasi-situasi di atas, sebaiknya kamu siapkan diri untuk memandikan mereka. Di poin selanjutnya, kamu bakal mengetahui 4 cara memandikan kelinci yang benar. Simak terus artikelnya, Hewanians!

Baca juga: 6 Jenis Jerami untuk Kelinci Beserta Kekurangan dan Kelebihannya. Mana yang Terbaik?

4 Cara Memandikan Kelinci dengan Benar

Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan dalam memandikan kelinci. Simak penjelasanya di bawah ini.

1. Cara Memandikan Kelinci: Bersihkan dengan Kering Tanpa Air Sama Sekali

Mandi kering bisa kamu lakukan saat kelinci kamu sedikit kotor, seperti terkena sedikit debu ataupun adanya jerami di bulu mereka. Caranya juga cukup mudah, kamu hanya perlu menyikat bulu mereka secara menyeluruh.

Gunakan sikat yang dibuat khusus untuk memandikan kelinci ya. Biasanya sikat khusus untuk kelinci memiliki gigi yang lebih halus ketimbang sikat khusus anjing dan kucing. 

Selain itu, mandi kering juga cocok dilakukan jika salah satu area tubuh kelinci kamu basah. Taburkanlah sedikit tepung maizena di area yang basah, lalu gunakan sisir kelinci untuk menyikatnya. 

Mandi kering juga sebenarnya cocok untuk dilakukan pada kelinci yang kotor karena lumpur. Bersihkanlah setiap bagian tubuh yang kotor dengan sisir kelinci. Cara ini berguna untuk menghindari kelinci kamu kaget akibat terkena air.

2. Cara Memandikan Kelinci: Gunakan Handuk yang Sudah Dicelupkan Air Hangat 

Saat kelinci kamu benar-benar kotor dan bau, sebaiknya gunakan sedikit air untuk memandikan mereka. Kamu bisa melakukan hal ini dengan metode spot cleaning. 

Caranya juga cukup mudah: Celupkan handuk ke dalam air hangat, lalu oleskan sedikit demi sedikit pada area tubuh kelinci yang kotor.

Namun, yang perlu diperhatikan, kelinci memiliki kulit yang halus dan bulu yang lama untuk dikeringkan. Sebaiknya, hindari pengolesan hingga ke kulit dan gunakan pengering rambut untuk membantu mengeringkannya.

3. Cara Memandikan Kelinci: Bersihkan di Bak Mandi dengan Hati-hati

Jika dua cara memandikan kelinci di atas tidak efektif, maka kamu bisa mencoba menggunakan metode terakhir: bersihkan di bak mandi. Perlu diingat, cara ini hanya bisa kamu lakukan jika metode sebelumnya tidak berhasil.

Kenapa memandikan kelinci di bak mandi dan merendamnya dengan air tidak disarankan? Hal ini karena kelinci menjaga suhu tubuh rata-rata 38-39 derajat celcius. Jika terendam oleh air, mereka akan berpotensi mengalami hipotermia.

Selain itu, kelinci juga akan mengalami kecemasan berlebih saat sedang berada dalam air. Keadaan seperti ini bisa membuat mereka kehilangan kontrol dan beresiko melukai diri sendiri.

Berikut beberapa cara yang aman untuk memandikan kelinci di bak mandi:

  • Gunakan handuk yang sudah dicelupkan oleh air hangat dan letakan di dasar wastafel ataupun bak mandi. Hal ini berguna untuk membuat kelinci tetap tenang.
  • Jangan mengisi air lebih dari satu inci (2,54 cm) pada bak mandi. Selain itu, pastikan suhu air tersebut hangat – tidak panas ataupun dingin.
  • Gunakan shampo khusus kelinci dan oleskan dalam kadar yang wajar.
  • Hindari kepala dan telinga kelinci kecuali jika benar-benar dibutuhkan.

Setelah proses mandi ini beres, keringkan bulu kelinci dan setiap detail tubuhnya dengan handuk sekering mungkin. Ingat, harus benar-benar kering ya!

4. Cara Memandikan Kelinci: Keringkan dengan Hair Dryer

Setelah proses mandi dilakukan, keringkan setiap detail bagian dari bulu-bulu kelinci dan pastikan bebas dari kotoran. Kamu bisa menggunakan alat pengering seperti hair dryer untuk membantu proses pengeringan.

Pastikan untuk mengatur panas dan aliran udara pada yang terendah dan jauhkan pengering rambut dari wajah kelinci. Selain itu, selesaikan proses pengeringan ini dalam waktu singkat. Hal ini berguna untuk mencegah kelinci kamu stress berlebihan.

Baca juga: Sehat dan Bergizi, Ini 6 Makanan Kelinci Agar Cepat Besar!

Konsultasi Dokter Hewan Gratis di Hewania

Kelinci merupakan hewan peliharaan yang independen dalam membersihkan diri. Oleh karena itu, mandikanlah mereka jika benar-benar kotor ya!

Selain memandikan kelinci dengan benar, kamu juga perlu menjaga kesehatan kelinci dengan bantuan profesional dari dokter hewan. Nah, buat kamu yang sedang mencari hal ini, kamu bisa melakukan konsultasi dokter hewan gratis secara online disini

Jangan sampai ketinggalan ya, karena promo konsultasi dokter hewan gratis terbatas dan hanya berlaku sampai tanggal 06 Maret 2022 saja, Hewanians!

Tunggu apalagi? Yuk konsultasikan kesehatan hewan kamu dengan dokter hewan online gratis di Hewania!

Writer: Galih Primananda Mulyana

Ditinjau oleh: drh. Priscilla Kiki

Leave a Reply

hewania
appstore
playstore
Hewania HQ

PT Hewania Solusi Digital

Boulevard Elang Laut Blok D 50, Jl. Pantai Indah Selatan, Penjaringan, Jakarta Utara 14470
+62 812 3000 9607
Anda Dokter Hewan?

Mari Berkolaborasi Mengedukasi Masyarakat Indonesia tentang Kesehatan Hewan!

Daftar Sekarang!