bt_bb_section_bottom_section_coverage_image

Kenapa Hamster Suka Berlari Di Roda Putar? Ini 4 Alasannya

February 5, 2022by Galih Primananda0

Hewanians, sering penasaran nggak sih kenapa hamster suka berlari di atas roda putar? Saking sukanya, bahkan mereka seringkali terpeleset saat melakukan aktivitas ini.

Hewan berukuran mungil ini banyak dijadikan sebagai hewan peliharaan karena tingkah lakunya yang lucu, mukanya yang menggemaskan, serta mudah untuk dipelihara. Selain itu, harga hamster juga tergolong murah dan keberadaannya sangat mudah didapatkan.

Hamster merupakan hewan yang aktif dan sangat senang dengan aktivitas fisik. Selain berlari di roda putar, kegiatan fisik lain seperti naik turun tangga juga sangat disukai oleh hewan pengerat yang satu ini.

Di alam liar, hewan nokturnal ini bahkan bisa berlari hingga 10 km jauhnya dalam semalam. Angka ini tentu sangat impresif mengingat ukuran hamster yang begitu kecil. Kebanyakan waktu mereka digunakan untuk berburu makanan, mencari pasangan, mempertahankan teritori, dan lain-lain.

Kenapa hamster suka dengan aktivitas fisik seperti berlari di atas roda putar? Yuk simak pembahasannya di bawah ini, Hewanians!

4 Alasan Kenapa Hamster Suka Berlari di Roda Putar

1. Insting Alamiah

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, hamster adalah pelari yang aktif. Mereka bisa menempuh jarak hingga puluhan km untuk berlari. Untuk melampiaskan aktivitas alamiah ini di kandang, akhirnya mereka butuh aktivitas lain seperti berlari di roda putar.

2. Mengatasi Kebosanan

Terkurung sepanjang hari di dalam kandang tentu akan membuat siapapun bosan, tak terkecuali hamster. Akibatnya mereka mengatasi kebosanan ini dengan terus bergerak di roda putar. Selain roda putar, kamu juga bisa memenuhi kebosanan hamster dengan membiarkan mereka beraktivitas di luar kandang. Tentunya dengan pengawasan ya, Hewanians!

3. Diet

Makanan utama hamster yaitu biji-bijian, yang memiliki kandungan energi yang tinggi. Hal ini membuat mereka menjadi hiperaktif dan melampiaskan hal ini dengan cara berlari di atas roda putar.

4. Pilihan Mainan yang Terbatas

Seperti anjing, hamster juga suka dengan mainan. Jika kamu hanya menyediakan roda putar saja di kandang, maka hamster tidak punya pilihan lain untuk bermain. 

Bahkan hal ini bisa membuat hamster ketergantungan dengan roda putar. Untuk mengatasi hal ini, kamu bisa menyediakan mainan lain seperti tangga, terowongan, sesuatu untuk digali ataupun dikunyah, dan lain-lain.

Berapa Lama Hamster Akan Menghabiskan Waktunya di Roda Putar?

Jika dibuat senyaman mungkin, hamster akan menghabiskan waktu di roda putar sepanjang malam. Bahkan mereka akan tetap melakukan kegiatan ini meskipun sudah terpeleset beberapa kali. Kebanyakan dari mereka bisa berlari hingga 10 km per harinya.

Meski terlihat berlebihan, berlari di roda putar dalam waktu yang lama adalah kegiatan alami yang dilakukan oleh hamster. Jadi kamu tidak perlu khawatir akan hal ini. 

Apakah Hamster Benar-benar Butuh Roda Putar?

Sebagai hewan yang aktif di alam liar, menyediakan roda putar di kandang hamster perlu untuk kamu lakukan. Hal ini untuk memenuhi kebutuhan alamiahnya untuk terus bergerak, membuat hamster lebih bahagia, dan menjadikan hamster lebih sehat.

Meski begitu, jika ternyata alasan hamster banyak menghabiskan waktu di roda putar adalah bosan, maka kamu perlu menyediakan mainan lain di dalam kandang. Selain mainan, kamu juga bisa mengizinkan mereka untuk bermain di luar di bawah pengawasan,

Cara Memilih Roda Putar yang Cocok untuk Hamster

Dalam sebuah penelitian yang dilakukan terhadap hamster Siria (hamster besar), mereka lebih menyukai roda putar yang berukuran besar. Hamster lebih suka roda putar yang berdiameter 35 cm ketimbang  23 cm.

Besar kecilnya roda putar juga akan tergantung dengan jenis hamster  serta ukuran tubuh yang mereka punya. Hamster kerdil lebih suka dengan roda putar yang memiliki diameter setidaknya 15 cm. 

Selain itu, perhatikan lebar dari roda putar itu sendiri. Idealnya, lebar roda harus lebih besar dari tubuh hamster. Sesuaikan lebar ini dengan kaki-kaki yang dimiliki oleh hamster untuk membuat mereka nyaman saat berlari.

Untuk permukaannya, sebaiknya pilih roda yang bukan terbuat dari jaring ataupun kawat. Material ini berpotensi membuat hamster kesayangan kamu tersangkut, kuku tercabut, atau bahkan cidera yang lebih buruk lainnya. 

Belilah roda yang tidak mudah patah jika terjatuh, serta cukup ringan agar tidak terlalu melelahkan bagi hamster kamu saat mengoperasikannya.

Itulah artikel menarik tentang hamster dan roda putar. Apakah kamu sudah menyediakan roda putar untuk hamster di kandang? Buat kamu yang ingin menjaga kesehatan dari hamster secara profesional, kamu bisa berkonsultasi secara online dengan dokter-dokter hewan yang ada di Hewania.

Selain itu, kamu juga bisa terus membaca info kesehatan hewan menarik lainnya disini.

Ditinjau oleh: drh. Priscilla Kiki

Leave a Reply

hewania
appstore
playstore
Hewania HQ

PT Hewania Solusi Digital

Boulevard Elang Laut Blok D 50, Jl. Pantai Indah Selatan, Penjaringan, Jakarta Utara 14470
+62 812 3000 9607
Anda Dokter Hewan?

Mari Berkolaborasi Mengedukasi Masyarakat Indonesia tentang Kesehatan Hewan!

Daftar Sekarang!