Pernahkah kamu terpikir apa anjing bisa terkena penyakit cacar? Sebenarnya penyakit cacar anjing sangat jarang ditemui. Namun pada pertengahan tahun 2022 lalu ditemukan adanya kasus anjing yang terinfeksi cacar monyet. Ya, penyakit ini sempat menjadi trending topic di kalangan masyarakat. Tidak hanya menginfeksi manusia, ternyata cacar tersebut juga bisa menyerang anjing.
Kemungkinan Penularan Cacar Monyet pada Anjing
Cacar monyet merupakan jenis penyakit zoonosis. Artinya, jenis penyakit ini punya kemungkinan menyebar di lingkungan manusia maupun hewan. Pada awalnya memang cacar monyet lebih dulu dijumpai menginfeksi manusia. Setelah itu didapatkan fakta bahwa virus ini ternyata punya kemungkinan bisa menyebar di hewan peliharaan seperti anjing.
Pada bulan Agustus 2022 lalu, ternyata benar-benar ada anjing yang terinfeksi penyakit cacar monyet lewat manusia. Kasus ini ditemukan di Perancis dan menjadi anjing pertama yang terkena cacar monyet. Kejadian ini juga membuktikan bahwa penularan virus cacar monyet dari manusia ke hewan peliharaan memang sangat mungkin terjadi.
Gejala Penyakit Cacar pada Anjing
Tentunya jenis penyakit ini akan menimbulkan gejala-gejala tertentu pada tubuh anjing. Jika kamu memiliki anjing di rumah, pastikan untuk mengenali gejala-gejala tersebut. Berikut adalah beberapa tanda yang wajib untuk kamu waspadai.
1. Lemas
Tubuh anjing yang terinfeksi virus cacar atau smallpox ini biasanya akan menjadi lemas. Padahal anjing termasuk salah satu jenis hewan peliharaan yang cenderung aktif. Saat tubuhnya mulai lemas dan lesu, berarti ada hal yang tidak beres misalnya sedang sakit atau terjangkit virus.
2. Nafsu Makan Menurun
Sama halnya seperti manusia, saat tubuh terinfeksi virus maka anjing akan merasa tidak nyaman sampai akhirnya nafsu makan menurun. Dog lovers bisa lihat sendiri seperti apa nafsu makan peliharaannya di rumah. Jika nafsu makan mulai menurun, segera konsultasikan saja ke dokter untuk mencari penyebab pastinya.
3. Demam
Infeksi virus ini juga akan menimbulkan gejala berupa demam. Hal ini juga sangat umum terjadi pada manusia. Biasanya demam tinggi sebelum mulai muncul ruam di kulit. Pada saat demam, anjing sudah pasti akan lemas dan tidak terlalu aktif bergerak. Segera cek suhu tubuh anjing dengan menggunakan termometer untuk memastikan.
4. Ruam Kulit
Sudah pasti salah satu gejala paling umum yang muncul jika terinfeksi cacar adalah ruam kulit. Perhatikan kondisi kulit anjingmu apakah muncul ruam merah atau tidak. Perlu diketahui juga bahwa ruam kulit pada cacar monyet bisa juga berkembang menjadi lesi merah. Ruam dan lesi ini akan muncul tersebar di area wajah, telapak tangan, telapak kaki, serta bisa juga muncul di selaput mata dan mulut.
5. Batuk
Anjing yang terkena cacar juga bisa menunjukkan gejala batuk. Sebenarnya ini hal yang normal dan sulit untuk mendeteksi kalau batuk tersebut merupakan gejala cacar anjing. Bisa saja anjing hanya mengalami batuk biasa dan tidak disertai cacar. Jadi bisa dilihat juga lewat gejala-gejala lain untuk memastikan.
Cara Penanganan
Lalu apa yang harus dilakukan jika anjing memang sudah terinfeksi cacar? Tentu kamu harus segera memberikan pertolongan dan perawatan terbaik. Penyakit cacar ini tidak bisa dibiarkan begitu saja dan harus benar-benar diatasi dengan cara yang tepat.
Pertama-tama, pisahkan dulu si anjing dari anjing atau hewan peliharaan yang lain. Hal ini juga dilakukan agar kamu tidak perlu sering berkontak langsung dengan anjing. Bukan tidak mungkin cacar tersebut menginfeksi tubuhmu. Selanjutnya penuhi carian anjing dengan memberinya cukup minum agar tidak dehidrasi dan bertambah lemas.
Segera bawa anjing ke dokter hewan untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut. Biasanya penyakit cacar ini butuh waktu pemulihan yang cukup lama. Kamu juga mungkin harus membantu anjing untuk memakai obat-obatan topikal atau obat minum. Jika perlu biarkan anjingmu mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit atau klinik hewan jadi lebih terisolasi dan tidak menyebarkan virus di rumah.
Cacar anjing bisa sangat berbahaya dan pasti akan membuat anjing merasa tidak nyaman. Pastikan untuk berhati-hati dalam merawat anjing yang terserang penyakit ini. Pakailah sarung tangan dan masker lalu segera cuci tangan dan bersihkan area yang dilewati oleh si anjing sebelumnya.
Ingin konsultasi dengan dokter hewan terpercaya terkait penyakit pada anjing anda? Download Aplikasi Hewania atau Konsultasi online melalui Website Hewania sekarang!
https://hewania.com/dokter-hewan/
Sumber:
https://www.cdc.gov/poxvirus/monkeypox/veterinarian/monkeypox-in-animals.html
https://www.thelancet.com/journals/lancet/article/PIIS0140-6736(22)01487-8/fulltext
Writer: drh, Carene Naomi