bt_bb_section_bottom_section_coverage_image

Tanda-tanda Anjing Cemburu yang Bisa Kamu Lihat. Yuk Ketahui!

April 15, 2022by Galih Primananda0

Hewanians, pernahkah kamu melihat anjingmu bertingkah seperti sedang cemburu? Ya, ternyata anjing bisa merasakan kecemburuan loh! Ada beberapa tanda-tanda anjing cemburu yang bisa kamu lihat dengan mudah.

Apa saja tanda-tandanya? Yuk baca artikel lengkapnya di bawah ini sampai habis!

Benarkah Anjing Bisa Cemburu?

Seperti manusia, anjing juga bisa merasakan cemburu. Hal ini didukung oleh jurnal yang diunggah di Psychological Science yang menyatakan jika anjing memang bisa cemburu. Anjing bahkan bisa merasa cemburu ketika mereka membayangkan pemiliknya sedang berinteraksi dengan saingannya.

Selain itu, mereka juga termasuk hewan yang mudah untuk mengekspresikan perasaannya melalui bahasa tubuh. Dan perasaan tersebut mirip dengan yang dirasakan oleh manusia. 

Kemudian, dalam penelitian tersebut, 80% pemilik anjing mengatakan jika anjing akan mengekspresikan kecemburuannya (seperti menggonggong) saat mereka berinteraksi dengan anjing lain.

Apakah Anjing dengan Ras Tertentu Memiliki Rasa Cemburu yang Lebih Besar?

Tidak seperti kasus separation anxiety yang cenderung menyerang anjing dari ras-ras tertentu, rasa cemburu bisa dirasakan oleh semua anjing terlepas dari rasnya.

Adakah Tanda-tanda Anjing Cemburu yang Bisa Kita Lihat?

Ada! Seperti yang sudah dijelaskan diatas, anjing termasuk hewan yang mudah mengekspresikan perasaannya lewat bahasa tubuh. Hal ini juga terjadi saat mereka sedang cemburu.

Berikut ini beberapa tanda-tanda anjing cemburu yang bisa kamu lihat:

  • Menempatkan diri diantara kamu dan hewan peliharaan atau orang lain.
  • Merengek ketika kamu memberikan perhatian kepada anjing ataupun hewan peliharaan lain.
  • Membenturkan tubuh ke bagian tubuh seperti kamu (untuk mendekatkan diri)
  • Menggeram ketika kamu memberikan perhatian kepada anjing lain.
  • Menggonggong ataupun melakukan trik untuk mendapatkan perhatian kamu.
  • Pergi ke toilet (meskipun sebenarnya mereka tidak ingin pipis)

Hal-hal yang Bisa Membuat Anjing Cemburu

Banyak sekali hal-hal yang bisa memicu anjing kamu menjadi cemburu. Namun, faktor yang paling umum adalah saat kamu memberikan perhatian kepada hal lain selain mereka. Berikut ini hal-hal yang bisa membuat anjing cemburu:

  • Mengenalkan Hewan Peliharaan Baru di Rumah

Membawa anjing ataupun anak anjing baru ke rumah dapat membuat anjing cemburu. Biasanya mereka akan mengekspresikannya dengan berbagai cara, seperti menggonggong dengan keras ataupun mencoba melindungi kamu.

Kecemburuan ini akan semakin besar apabila kamu memberikan perhatian pada hewan baru tersebut. Apalagi jika hewan baru tersebut memiliki gender yang sama, anjing kamu akan semakin cemburu buta!

  • Mengenalkan Orang Baru di Rumah

Tak hanya hewan, anjing juga bisa cemburu saat kamu membawa orang baru ke rumah loh. Apalagi jika orang tersebut masih bayi.

Saat seorang bayi datang ke rumahmu, anjing akan merasa cemburu karena kamu memberikan perhatian seluruhnya kepada bayi tersebut. Kecemburuan ini juga bisa terjadi saat kamu mengenalkan pasangan hidup baru pada anjing.

Cara Mengatasi Rasa Cemburu Pada Anjing

Rasa cemburu memang merupakan perasaan natural yang timbul pada anjing. Namun, hal ini bisa menjadi menyebalkan, terutama jika anjing bereaksi berlebihan pada kecemburuan tersebut.

Berikut ini beberapa cara mengatasi rasa cemburu pada anjing yang bisa kamu coba:

  • Berikan Reaksi yang Tenang Saat Anjing Cemburu

Jangan memberikan reaksi yang sama agresifnya saat anjing kamu mengekspresikan tanda-tanda cemburu seperti menggonggong, menggeram, ataupun mencakar. Sebaliknya, jika mereka menunjukan perilaku seperti ini, singkirkan mereka dengan tenang ke area yang lebih aman.

  • Berikan Anjing Hadiah Saat Mereka Melakukan Hal yang Positif

Saat anjing sedang tenang, berikan mereka hadiah seperti perhatian ataupun treat. Ini akan membuat anjing berpikir bahwa hal ini adalah yang seharusnya mereka lakukan.

  • Rajin Melatih Anjing dengan Latihan Perintah

Rajinlah melatih anjing berbagai trick seperti duduk, mendatangimu saat dipanggil, dan lain-lain. Hal ini dapat memperkuat posisimu sebagai alfa. Dengan menjadi alfa, kamu dapat mudah memerintah anjing untuk menghentikan perilaku buruk mereka saat cemburu.

  • Libatkan Orang ataupun Hewan Baru Dalam Aktivitas Bersama Anjing

Jika anjing cemburu karena kehadiran orang ataupun hewan baru, latih mereka untuk beradaptasi dengan hal ini. Kamu bisa membawa bayi bersama saat berjalan-jalan dengan anjing, ataupun minta pasangan baru kamu untuk melatih perintah pada anjing.

Hal ini dapat membantu anjing untuk menyadari bahwa orang atau hewan baru tersebut bukanlah sebuah ancaman, melainkan bagian dari kawanannya. Jika ternyata anjing tetap berperilaku agresif, mintalah bantuan pelatih anjing profesional.

 

Leave a Reply

hewania
Hewania Head Office

PT Hewania Solusi Digital

Boulevard Elang Laut Blok D 50, Jl. Pantai Indah Selatan, Penjaringan, Jakarta Utara 14470
+62 812 3000 9607