bt_bb_section_bottom_section_coverage_image

Apa Yang Harus Dilakukan saat Anjing Tersengat Lebah? Ini Penjelasannya!

May 16, 2023by HEWANIA0

       Anjing memiliki ke kepoan yang luar biasa, mereka suka mengendus segala hal, berlarian, menggigiti sepatu atau sandal, dan mengejar segala hewan di luar rumah. Jika tidak diawasi mereka bisa sangat membahayakan, seperti saat kekepoannya menjadi masalah untuk mereka sendiri misalnya tersengat lebah. Tersengat lebah tentu merupakan hal yang sangat menyakitkan bagi kita dan tentunya akan membuat anjing takut bahkan jera dikemudian hari. Berikut penjelasan mengenai sengatan lebah pada anjing.

 

Apakah sengatan lebah berbahaya?

    Rasanya sama seperti saat kita disengat oleh lebah, sangat menyakitkan! Itu juga yang anjing anda rasakan. Penyebabnya karena racun yang masuk kedalam luka yang lebah suntikkan ke wajah anjing anda. Selain wajah banyak area tubuh anjing yang menjadi sasaran lebah untuk menyengat seperti kaki, mulut atau bahkan cakar anjing.

      Saat lebah berhasil menyengat anjing anda mereka akan terus menyuntikkan racun lebih banyak lagi, maka sebaiknya anda segera anda lepaskan lebah dari tubuh anjing anda. 

Baca Juga: Memberikan Telur Mentah untuk Anjing, Apakah Bahaya?

Apa gejala atau reaksi alergi yang muncul saat anjing anda tersengat lebah?

     Anjing setelah tersengat lebah akan mengalami reaksi alergi ringan hingga anafilatik atau reaksi yang sangat berat.

Reaksi ringan meliputi: 
  1. Merengek dan tiba-tiba menjadi pincang
  2. Menjilati, menggaruk area yang disengat lebah
  3. Kemerahan dan bengkak
  4. Sakit saat disentuh
  5. Terlihat bekas luka
  6. Air liur keluar terus menerus dari mulutnya

 

Reaksi berat meliputi:
  1. Muntah
  2. Diare
  3. Pucat
  4. Pusing 
  5. Mengalami kesulitan bernapas atau seperti sesak napas
  6. Penurunan kesadaran

     Reaksi alergi akibat sengatan lebah biasanya terjadi dalam waktu 10 menit, reaksinya bisa tertunda hingga berjam- jam.

 

Apa penyebab anjing bisa tersengat lebah?

     Penyebab anjing bisa tersengat lebah karena anjing yang secara alami penasaran dan suka bermain. Mereka suka mengejar dan memakan serangga, dan ketika menangkap lebah di mulutnya dan akhirnya tersengat lebah. Selain itu ada beberapa penyebab lain anjing anda bisa tersengat lebah yaitu :

  1. Menginjak lebah atau tawon ditaman
  2. Berjalan atau menginjak sarang tawon atau lebah yang di bawah tanah
  3. Tidak sengaja memukul seekor lebah atau tawon
  4. Berada disekitar tawon atau lebah yang agresif seperti lebah berwarna kuning, saat mereka sedang mencari makan lalu anjing anda berada disekitarnya maka lebah atau tawon tersebut akan menyerang anjing anda

Apa yang perlu dilakukan jika anjing sudah tersengat lebah?

       Terkadang kejadian ini sering terjadi, saat anda membiarkan anjing anda bermain sendiri ditaman kemudian tak berselang lama terdengar suara seperti mereka berteriak kesakitan. Saat mereka berbalik menghampiri anda. Anda menemukan wajahnya sudah penuh dengan bengkak kemerahan. 

    Langkah- langkah yang dapat anda lakukan saat anjing anda sudah tersengat lebah antara lain :

  1. Tenangkan anjing anda dengan mengelus bagian punggungnya atau memeluknya karena mereka masih dalam keadaan panik atau syok
  2. Anda perlu mengikis atau mencabut area yang tersengat lebah untuk menarik keluar kantong racun yang disuntikkan oleh lebah menggunakan kartu dengan permukaan keras dan lapang seperti credit card. Tujuannya agar anjing anda tidak terkena racun yang lebih banyak. Selain mengikis anda juga bisa menggunakan baking soda untuk menetralkan asam racun dari sengatan lebah. Caranya dengan mencampur baking soda dengan air perbandingannya 1:1 pada area atau lokasi tubuh yang tersengat lebah.
  3. Setelah anda pastikan bersih dan tidak ada lagi kantong racun yang masih tersisa seluruh bagian yang disengat lebah, mandikan area tersebut dengan air hangat.
  4. Setelah itu anda bisa mengoleskan es batu pada area yang bengkak untuk meredakan peradangannya. Lakukan perlahan jangan sampai anjing anda merasa tidak nyaman karena suhu yang dingin. 
  5. Awasi anjing anda untuk melihat apakah ada tanda- tanda reaksi alergi. Jika anda menemukan reaksi alergi segera bawa ke dokter hewan terdekat untuk mendapatkan pertolongan.
  6. Pastikan anjing anda tidak menggigit, menjilat, atau menggaruk area yang tersengat lebah karena dapat menyebabkan infeksi, iritasi atau trauma sehingga kesembuhan kulit jadi terhambat. Anda dapat mencegahnya dengan memasangkan elizabeth collar pada anjing anda.
  7. Awasi anjing anda saat bermain agar dia tidak tersengat lebah kembali.

 

Pencegahan tersengat lebah

      Mencegah anjing dengan rasa ingin tahu yang luar biasa terkadang membuat kita kewalahan. Berikut langkah yang dapat anda lakukan untuk menghindari tersengat lebah :

  1. Saat mengajaknya berjalan-jalan hindari mendekati area berbunga
  2. Awasi anjing anda agar tidak mendekati area yang terdapat lebah

 

      Sengatan lebah terkadang membuat wajah anjing anda terlihat lucu karena bengkak, namun jika tidak segera ditangani bisa menimbulkan reaksi yang parah bahkan menimbulkan kematian. Segera bawa ke dokter hewan terdekat jika anda mendapati anjing anda tersengat lebah.

     Jangan biarkan hewan peliharaan kamu menderita karena tidak mendapatkan perawatan yang tepat. Segera buat janji dengan klinik hewan dan bawa hewan peliharaan kamu untuk diperiksa. 

Jika kamu mencari tempat yang tepat untuk merawat hewan peliharaan kamu, Klinik Hewania adalah pilihan yang tepat untuk kamu!

Jadi, tunggu apalagi? Segera buat janji dengan Klinik Hewania untuk merawat hewan peliharaan kamu dan pastikan bahwa mereka mendapatkan perawatan yang terbaik.

Writer: drh. Ida Sukma Kuswardhani

Leave a Reply

hewania
appstore
playstore
Hewania Head Office

PT Hewania Solusi Digital

Boulevard Elang Laut Blok D 50, Jl. Pantai Indah Selatan, Penjaringan, Jakarta Utara 14470
+62 812 3000 9607
Anda Dokter Hewan?

Mari Berkolaborasi Mengedukasi Masyarakat Indonesia tentang Kesehatan Hewan!

Daftar Sekarang!