Hewanians, gejala stress pada kucing hampir mirip dengan manusia. Saat sahabat feline kita ini sedang stress, mereka akan menunjukan berbagai gejala, termasuk tidak mau makan. Lalu kenapa kucing stress tidak mau makan?
Saat stress, tak hanya psikis kucing saja yang bisa terganggu, tapi juga kondisi fisiknya.Stress pada kucing dapat menunjukan berbagai gejala fisik, termasuk tidak mau makan dan membuat tubuh kucing menjadi lemas. Terkadang, gejala tidak mau makan ini juga akan menunjukan gejala lainnya seperti muntah.
Apa penyebab kucing stress tidak mau makan? Bagaimana cara mengobatinya? Yuk simak informasi dibawah ini sampai habis!
Apa Penyebab Kucing Stress Tidak Mau Makan?
Hewanians, saat kita stress, cenderung kita akan kehilangan nafsu makan. Biasanya hal ini terjadi karena kita terlalu fokus terhadap stress itu sendiri dan akhirnya mengabaikan kegiatan lain seperti makan.
Pada kucing, hal ini juga bisa terjadi. Penyebab kucing stress tidak mau makan adalah karena kondisi stress dapat mempengaruhi saluran pencernaan kucing.
Saat kucing kamu menderita stress, ataupun dihadapkan dengan situasi yang mengancam, maka mereka akan mengeluarkan respons natural “lawan atau lari”.
Pada saat kondisi “lawan atau lari” mereka membutuhkan berbagai sumber energi yang cukup banyak. Pada saat inilah fisik kucing akan terganggu, termasuk terkadang lupa makan.
Ketika kucing mengalami stress, hormon stress akan dipompa ke aliran darah dan menimbulkan berbagai dampak.
Hormon stress kemudian akan mempengaruhi fisik kucing, termasuk saluran pencernaan. Pada saat saluran pencernaan sudah terpengaruh, maka biasanya nafsu makan kucing akan menurun.
Nah, respons tidak mau makan ketika stress ternyata berbahaya bagi kucing loh. Ketika tingkat stress kucing tinggi, justru mereka harus makan lebih banyak. Hal ini karena mereka membutuhkan energi yang besar untuk mengatasi stress tersebut.
Tidak hanya hilang nafsu makan, kondisi pencernaan lain yang dapat terpengaruh oleh stress adalah timbulnya masalah sembelit pada kucing. Selain itu, stress juga dapat membuat kucing kamu rentan terhadap penyakit.
Saat kucing kamu sedang stress dan terserang penyakit lain, maka situasi akan menjadi lebih buruk. Hormon stress akan semakin banyak terpompa ke aliran darah dan melanjutkan lingkaran setan dari stress itu sendiri.
Cara Mengatasi Kucing Stress Tidak Mau Makan
Saat ingin mengatasi kucing stress tidak mau makan, kecepatan adalah prioritas utama. Kamu harus bisa mengatasi masalah ini secepat mungkin untuk mencegah ancaman kehilangan nyawa pada kucing.
Selain itu, saat kondisi kucing stress tidak mau makan terjadi selama beberapa hari, maka masalah lain seperti gagal liver (hati) juga akan muncul.
Pada saat kucing tidak mau makan, maka lemak akan dimobilisisasi dalam aliran darah dan dapat menyumbat hati lalu menyebabkan gagal hati. Kondisi gagal liver ini akan lebih rentan terjadi pada kucing yang obesitas.
Tentunya dua ancaman diatas merupakan kondisi yang ingin kamu cegah sedini mungkin. Lalu, bagaimana cara mengatasi kucing stress tidak mau makan? Berikut beberapa caranya:
Berikan Kucing Sesuatu yang Baru dan Berbeda
Untuk membuat kucing makan lagi, cobalah tawarkan makanan yang baru. Kamu bisa membeli berbagai jenis makanan dan memberikannya pada kucing dalam waktu yang berbeda setiap hari.
Tips: Berikanlah kucing makanan yang kaya protein dan lemak. Mereka suka dengan hal ini!
Pilih Makanan yang Masih Sesuai dengan Kesukaannya
Meski disarankan untuk menawarkan makanan baru pada kucing, sebaiknya jenis makanan tersebut tetap sama dengan apa yang mereka sukai sebelumnya.
Misal, jika kucing kamu sebelumnya suka dengan makanan kaleng, maka makanan baru tersebut tetap harus berbentuk kaleng. Namun, kamu bisa menawarkan sesuatu yang baru dalam hal sumber proteinnya.
Berikan Makanan Basah
Ketika kucing kesayangan kamu tidak mau makan, maka kemungkinan besar mereka juga tidak mau minum. Makanan basah dapat meningkat asupan hidrasi pada kucing.
Lalu, bagaimana jika kucing kamu ternyata lebih memilih makanan kering? Kamu bisa menambahkan kaldu ayam ataupun sapi pada makanan kering tersebut. Pastikan kaldu ini bukan terbuat dari bawang putih ya, karena dapat berbahaya bagi kucing.
Perkuat Aroma Makanan
Aroma yang kuat dari makanan dapat membuat kucing lebih terangsang unuk makan. Apalagi kucing senior, yang indra penciuamannya sudah mulai berkurang. Cobalah untuk memberikan kucing kamu dengan makanan hangat untuk memperkuat aroma (hangat, bukan panas).
Berikan Makanan dengan Sumber Nutrisi yang Tinggi
Ketika kucing stress tidak mau makan, maka mereka akan membutuhkan banyak kalori. Cobalah memeberikan makanan yang padat kalori, berprotein tinggi, serta tinggi lemak.
Selain itu, stress juga dapat menggagu imunitas kucing kamu. Makanan yang tinggi protein dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh kucing.
Kesimpulan
Kondisi kucing stress tidak mau makan merupakan masalah yang sangat serius. Bahkan ancaman terbesar dari masalah ini adalah kematian. Oleh karena itu, kamu membutuhkan bantuan dokter hewan untuk mengatasi hal ini.
Hewania menyediakan konsultasi dokter hewan yang dapat dilakukan secara online. Tersedia berbagai plihan dokter hewan yang bisa kamu pilih. Selain itu, kamu juga bisa mengatur jadwal konsultasi ini secara fleksibel.
Tunggu apalagi? Yuk jaga kesehatan kucing kamu di Hewania!
Writer; Galih Primananda Mulyana